Followers

Visitors

blog-indonesia.com
   

Roman Layar Terkembang menceritakan perjuangan wanita Indonesia beserta cita-citanya. Dua gadis bersaudara memiliki perangai yang berbeda. Maria adalah seorang dara yang lincah dan periang, sedang Tuti selalu serius dan aktif dalam kegiatan wanita. Maria memiliki badan yang ramping, ia baru berusia dua puluh tahun dan sekolah di H.B.S Carpentier Alting Stichting kelas penghabisan. Tuti adalah kakak dari Maria, badannya tegak dan agak gemuk. Ia telah berusia dua puluh lima tahun dan menjadi guru di Sekolah H.I.S Arjuna di Petojo. Mereka adalah anak Raden Wiriaatmaja , mantan wedana di daerah Banten dan ketika pensiun pindah ke Jakarta.

Adalah Yusuf, seorang pemuda putra Demang Munaf di Mertapura di Kalimantan Selatan. Yusuf adalah seorang mahasiswa kedokteran,yang pada masa lalu dikenal dengan sebutan Sekolah Tabib Tinggi. Ia tinggal bersama saudaranya yang tinggal di Sawah Besar di Daerah Jawa. Sejak perkenalannya dengan Tuti dan Maria, Yusuf pun jatuh cinta pada Maria. Perjalanan cinta Yusuf dan Maria, ambisi dan idealisme Tuti tentang persamaan hal dan emansipasi mewarnai hampir seluruh roman ini. Hingga akhirnya Maria harus menyerah karena penyakit TBC-nya, dan Tuti menerima Yusuf sebagai calon suami sekaligus memenuhi amanat adiknya sebelum meninggal.


0 comments

Post a Comment